Bandung Barat _lensadaerah.com
Pj Bupati Bandung Barat resmi mengundang para tokoh pemekaran Bandung Barat untuk bersilaturahmi di gedung utama Bupati Bandung Barat di lantai 3.
Dalam silaturahmi tersebut PJ Bupati Arsan Latif memberikan perhatian khusus pada para tokoh pejuang pemekaran Bandung barat dengan memberikan kebijakan yang sangat menggembirakan.
” Saya akan menerapkan 3 hari bersejarah untuk KBB, tanggal 7 Pebruari 2024, saya nyatakan sebagai hari silaturahmi dengan para tokoh pemekaran , 2 Januari sebagai lahirnya UU No 12 Tahun 2007 tentang Pembentukan KBB, kemudian, 7 Pebruari Hari Silaturahmi Para Pejuang KBB dan 19 Juni hari terbentuknya Pemerintahan KBB ” ujarnya .
Selai itu Arsan juga akan membebaskan retribusi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) juga retribusi lainnya, bagi Pejuang Pemekaran Bandung Barat. Bahkan orang nomor satu di Bandung Barat ini, akan menuangkan dalam Surat Keputusan (SK) Bupati dalam waktu dekat ini.
” Silahkan untuk nama namanya di sepakati ” ucap Arsan.
Sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa mereka ini, Pemkab Bandung Barat akan membuat Buku Sejarah Pembentukan KBB sebagai daerah otonom baru bahkan dibuatkan prasastinya.
Masih seputar penghargaan pada para pejuang pemekaran KBB, Arsan juga meminta Perangkat Daerah agar melibatkan para tokoh tersebut dalam penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) tahun 2025.
“Akan saya undang (para pejuang pemekaran) ini dalam penyusunan RKPD di bulan April nanti,” tegasnya