Bandung Barat _lensadaerah.com
Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bandung Barat (KBB) menggelar sosialisasi peningkatan kinerja pegawai di Hotel Sari Ater, Subang, pada 25-26 November 2024.
Acara ini dihadiri oleh 90 pegawai, baik ASN maupun Non-ASN, dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian KBB, Dr. HM. Lukmanul Hakim.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) KBB.
Lukmanul Hakim menekankan pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) pertanian untuk mendukung kinerja organisasi.
“Kegiatan ini bertujuan memperkuat kapasitas pegawai sehingga dapat bekerja lebih optimal. Dengan demikian, mereka mampu berkontribusi pada implementasi misi Asta Cita, yaitu mewujudkan pertanian yang kuat dan pangan yang berdaulat,” ujar Lukmanul Hakim.
Ia juga menegaskan bahwa sektor pertanian memiliki peran strategis dalam pembangunan daerah.
“Ketahanan pangan adalah prioritas utama, dan pegawai di lingkungan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian harus memiliki kompetensi yang mumpuni.” Ungkapnya
Narasumber dari BKPSDM KBB membahas strategi pengelolaan kinerja pegawai efektif dan pentingnya inovasi dalam mendukung program pemerintah daerah.
Dengan kegiatan ini, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian KBB berharap pegawainya dapat mengoptimalkan peran mereka dalam mendukung pembangunan pertanian berkelanjutan dan berkontribusi nyata terhadap ketahanan pangan di Kabupaten Bandung Barat.
Jurnalis : MU
Sumber. : Liputan
Editor. : lensadaerah.com